Keindahan Sunset Pulau Anyer

[Image: image.php?dm=HGRS]

Bagi anda yang sedang mencari-cari tempat untuk rekreasi bersama keluarga, teman-teman kantor maupun yang sedang memadu kasih mungkin Pulau Anyer atau sering di sebut pulau Mutiara ini harus menjadi rekomendasi pilihan yang utama.
Pulau Anyer berada di kepulauan Seribu tepatnya sekitar 14km dari pantai Marina Ancol dan luas pulau ini tidak lebih dari sepuluh hektar.

Tidak beda dengan halnya pantai Kuta di Bali, pantai Anyer di kepulauan seribu ini juga mempunyai keistimewaan tersendiri, yaitu sunsetnya, dengan tambahan pemandangan gunung Krakatau yang terlihat dari pantai, sungguh eksotis dan sangat romantic, cocok juga untuk anda para pasangan suami istri yang sedang HoneyMoon atau untuk memadu kasih.

Di Pulau Anyer ini terdapat pula fasilitas-fasilitas yang cukup lengkap untuk anda melakukan semisalnya snorkeling, banana boat, diving, dan lain sebagainya seperti voly pantai.

Pulau ini mulai di kunjungi sejak tahun 1950, dan bahkan oleh mantan Presiden Soekarno pada saat itu menjadikan pulau Anyer ini sebagai tempat peristirahatannya. Mantan Presiden Soekarno sendiri pernah mengajak secara pribadi mantan Presiden Tito dari Yugoslavia dan mantan Sekretaris Jendral PBB U Nu untuk berkunjung ke pulau Anyer ini.

Transportasi.
Untuk mencapai lokasi pulau Anyer ini anda bisa dari jalan Tol Jakarta-Merak dan keluar melalui jalur Tol Cilegon Barat dengan waktu tempuh sekitar 2 jam.
Bisa juga anda menggunakan kereta api jurusan Jakarta-Merak untuk menuju akses kearah Pulau Anyer ini.

Kuliner.
Untuk masalah makanan anda tidak perlu khawatir karena di pulau Anyer banyak sekali jajanan kuliner, seperti makanan-makanan khas Banten, banyak tersedia di restoran-restoran yang tersebar di sekitar Pantai Anyer. Anda juga wajib mencicipi masakan-masakan SeaFood yang banyak tersedia di restoran-restoran sekitar pantai Anyer da nada juga makanan seperti sate bandeng atau rebeg atau sering di sebut dengan nama tongseng.

Tips Trik
Apabila anda ingin berkunjung ke pulau ini alangkah baiknya menggunakan pakaian ganti, karena pasti anda akan basah-basahan karena bermain di pantai dan bawalah bekal secukupnya saja, ditakutkan tidak akan termakan karena di pulau ini banyak kuliner yang cukup terjangkau juga harganya

Info lengkap tentang wisata di Pulau Anyer bisa anda dapatkan disini :
http://paketpulauseribu.com/

0 komentar:

Posting Komentar

 
2011 Hamster Sugarglider Jakarta | Blogger Templates for Over 50 Chat Sponsors: Short People Club, Michigan Mechanical Engineer Jobs, California Dietitian Jobs